SEKOLAH PASAR MODAL
Acara
bertemakan “Mengenal Produk Pasar Modal dan Aspek Hukum Pasar Modal”,
acara yang terbuka untuk seluruh Notaris dan ALB Notaris ini
dihadiri oleh kurang lebih 35 peserta.
Dalam Sekolah
Pasar Modal ini menghadirkan dua pembicara yang berkompeten di bidangnya dari Kantor Perwakilan BEI Kendari, dan dari Perwakilan
RHB Sekuritas.
Seminar
diawali dengan pemaparan dari Perwakilan BEI Kendari dan di sesi kedua
dilanjutkan oleh RHB Sekuritas. Saling terkait, materi yang dijelaskan
adalah terkait bagaimana kondisi pasar modal yang ada di Indonesia, serta
program “Yuk Nabung Saham” yang digalakkan pemerintah. Sedangkan dari RHB
Sekuritas menambahkan informasi mengenai mekanisme perdagangan di Pasar Modal
Indonesia.
Tujuan kegiatan Sekolah Hukum Pasar Modal
ini, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan Notaris di bidang pasar modal ,
sekaligus mencetak investor dan calon profesional di bidang Hukum pasar modal.
Para peserta langsung
didaftarkan menjadi pemilik rekening efek. Beberapa persyaratan untuk menjadi
pemilik rekening diantaranya mengisi saldo awal minimal 100 ribu rupiah, serta
melengkapi beberapa kelengkapan administrasi diantaranya foto kopi ktp pribadi,
foto kopi ktp orang tua, materai 4 lembar, foto kopi rekening tabungan, dan
NPWP.
Komentar
Posting Komentar