Viola Home Sick !!


Ada kesempatan dalam pertandingan melawan Lecce namun yang terjadi adalah kekalahan yang berujung pada kesedihan. Kesedihan yang meluap dari para Tifosi di Artemio Franchi untuk Fiorentina, setelah pertandingan semalam, sekitar 500 orang tifosi melakukan protes di dalam dan di luar, kemarahan banyak penggemar sekarang meluap. Kekalahan oleh Lecce bukan hanya penyebab kemarahan itu, manajemen terhadap klub, juga berpengaruh pada ketidakpuasan dan kemarahan dari tifosi Fiorentina.

Pertanyaan yang paling  penting adalah: "Apa proyek Fiorentina sekarang". Jawabannya : TIDAK ADA. Ya  tidak ada hasil yang dilihat sejauh ini. Hal ini tidak jelas apakah perusahaan ingin bertahan hidup menunggu untuk lebih baik, yang mungkin hanya diperkuat oleh mimpi tanpa perbuatan nyata.

Ketidakjelasan pada sosok Andrea Della Valle mempunyai keinginan yang kuat untuk mengembalikan kejayaan Fiorentina di bawah kepemimpinannya dengan mendelegasikan kepada manajer yang dipercaya untuk memimpin. Ketidakjelasan juga ada pada direktur olahraga Corvino yang tidak menghasilkan kepastian.
Para tifosi tidak mengerti mengapa setelah kepergian Gilardino, tidak ada pergerakan di bursa transfer januari ini yang jelas untuk penggantinya. Seorang striker baru mungkin tidak perlu, tetapi keadaan sekarang sudah dapat dikatakan darurat. Semua keraguan  dari para tifosi tentunya akan menghasilkan iklim yang tidak baik di dalam klub.

Komentar

Postingan Populer